Posts

Showing posts from 2018

Pengenalan PHP

Image
  4. PHP ( Hypertext Preprocessor ) Apa itu PHP ? PHP adalah bahasa scripting bagian server untuk membuat konten website yang dinamis. PHP di buat oleh seorang programmer asal Denmark , yaitu Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. PHP itu sendiri dibuat berdasarkan implementasi bahasa C. PHP file berekstensi (*.php), contoh : "myServer.php" PHP dijalankan pada server apache httpd dengan default port 80 contoh : http://localhost/myprojek/myServer.php Sintaks PHP buka sebuah notepad atau code editor favorit anda lalu ketik code seperti di bawah ini : <?php echo "hello world!"; ?> lalu kalian simpan file tersebut pada root folder projek kalian, , dengan nama contoh : "index.php". lalu coba kalian test hasilnya di browser kalian http://localhost/myprojek/index.php Sekian dulu untuk pengenalan bahasa PHP. Sampai membaca di postingan selanjutnya. Semoga bermanfaat ! 

PASCAL - REPEAT . . UNTIL

PASCAL - REPEAT . . UNTIL repeat..until sama halnya seperti perulangan while , yaitu gabungan dari pengecekan kondisi variabel dan perulangan. Akan tetapi hanya saja perulangan repeat..until akan melakukan perulangan selama kondisi dari sebuah variabel / pernyataan bernilai FALSE, selain itu berhenti melakukan perulangan. repeat..until menaikkan nilai sebuah variabel terlebih dahulu lalu baru melakukan perulangan, dibandingkan dengan while yang melakukan perulangan terlebih dahulu, baru menaikkan nilai dari variabelnya. contoh sintaks PASCAL : i := 1 ; repeat writeln (i) ; i := i + 1 ; until i > 5 ; Keterangan : i := 1; --> memberikan nilai pada variabel 'i' sama dengan 1. repeat --> awalan untuk memulai perulangan writeln(i); --> menceteak nilai var 'i' ke output selama perulangan berlangsung. i := i + 1; --> menambahkan nilai var 'i' yaitu ditambah 1, setiap kali perulangan nya (wajib ditambahkan, jika ...

PASCAL - WHILE

PASCAL - WHILE while adalah struktur perulangan, yang merupakan gabungan dari pengecekan kondisi dan perulangan, tidak seperti perulangan for yang hanya bisa melakukan perulangan saja tanpa pengecekan kondisi. while itu sendiri, akan terus melakukan perulangan selama hasil pengecekan kondisi sebuah variabel / pernyataan bernilai TRUE, selain itu akan berhenti melakukan perulangan. contoh sintaks PASCAL : i := 1 ; while i < 5 do begin writeln (i) ; i := i + 1 ; end ; Keterangan : i := 1; --> memberikan nilai pada variabel 'i' sama dengan nilai 1. while i < 5 --> pengecekan & melakukan perulangan hingga nilai dari variabel 'i' kurang dari 5, selain itu berhenti. writeln(i); --> mencetak nilai var 'i' ke output selama nilai dari variabel 'i' selama kondisi variabel perulangan masih bernilai TRUE. i := i + 1; --> menaikkan nilai variabel 'i' , dengan ditambah 1 setiap perulangannya (w...

PASCAL - FOR

PASCAL - FOR for adalah struktur perulangan yang menggunakan spesifikasi batas minimum dan batas maksimum. for dalam PASCAL bisa dikatakan seperti garis bilangan (x, y), yang terdiri dari 2, yaitu : to --> mengarah ke bilangan positif (arah naik/kanan) downto --> mengarah ke bilangan negatif (arah turun/kiri) contoh sintaks dalam PASCAL : for to (naik): var i : integer ; for i := 1 to 5 do begin writeln (i) ; end ; Keterangan : var i : integer; --> mendeklarasikan variabel dengan nama 'i' dan bertipe data integer. for i := 1 --> membuat batas minimum perulangan, dengan memberikan variabel 'i' dengan nilai 1. to 5 --> membuat batas maksimum perulangan dengan nilai 5, jadi perulangan akan berhenti ketika mencapai nilai sama dengan 5. writeln(i); --> mencetak nilai dari variabel 'i' ke output, selama perulangan berlangsung. end; --> akhir dari blok perulangan nya. for downto (turun): var i ...

PASCAL - CASE

PASCAL - CASE case adalah efisiensi pengecekan kondisi dari if..else, yang menggunakan parameter berupa sebuah variable. case dalam PASCAL hanya dapat melakukan kondisi dengan operator sama dengan, dan tidak dapat melakukan operator perbandingan. contoh sintaks dalam PASCAL : a := 2 ; case (a) of 1 : writeln ( 'Ini angka 1' ) ; 2 : writeln ( 'Ini angka 2' ) ; 3 : writeln ( 'Ini angka 3' ) ; end ; Keterangan : a := 2; --> memberikan variabel 'a' dengan nilai 2 case (a) --> mengambil parameter / sebuah variable untuk di cek kondisi nilai nya. 1 : writeln('Ini angka 1'); --> output akan mencetak, jika kondisi variabel 'a' sama dengan nilai 1 dan bernilai TRUE. 2 : writeln('Ini angka 2'); --> output akan mencetak, jika kondisi variabel 'a' sama dengan nilai 2 dan bernilai TRUE. 3 : writeln('Ini angka 3'); --> output akan mencetak, jika kondisi variabel ...

PASCAL - IF . . ELSE

PASCAL - IF . . ELSE if..else adalah dua buah pernyataan dari pengecekan sebuah kondisi variabel / pernyataan yang bernilai balik TRUE & FALSE, dibandingkan dari if sebelumnya yang hanya menghasilkan ouput apabila sebuah kondisi bernilai TRUE saja. else harus dijalankan bersamaan dengan pernyataan if , yang tidak bisa dipisahkan. Karena else tidak melakukan pengecekan kondisi seperti if , melainkan hanya timbal balik dari kondisi yang bernilai FALSE dari pengecekan kondisi if tersebut. Contoh sintaks dalam PASCAL nya :   a : = 5 ; if a < 1 then begin writeln( 'BENAR, karena 5 lebih besar dari 1' ); end else begin writeln( 'SALAH, karena 5 lebih besar dari 1' ); end; Keterangan : a := 5; --> diberikan nilai 5 untuk variabel 'a'. if a < 1 --> pengecekan kondisi, apakah nilai variabel 'a' lebih kecil dari nilai 1. writeln('BENAR, karena 5 lebih besar dari 1'); --> akan cetak output ini, jika has...

PASCAL - IF

PASCAL - IF IF keyword digunakan untuk pengecekan kondisi sebuah variabel yang tentunya bernilai balik boolean. IF keyword akan meneruskan pernyataan di dalam blok tersebut jika kondisi bernilai TRUE saja. Contoh sintaks : a := 5 ; if a > 1 then begin writeln ( 'Benar 5 > 1' ) ; end ; Keterangan : a := 5; --> variabel 'a' diberikan nilai 5 if a > 1 --> pengecekan kondisi terhadap variabel 'a', apakah nilai var 'a' lebih besar ( >) dari nilai 1. jika kondisi  a > 1 bernilai benar, maka pernyataan di dalam blok tersebut akan di eksekusi yaitu writeln('Benar 5 > 1'); jika kondisi a > 1 bernilai salah, maka pernyataan di dalam blok tersebut tidak akan di eksekusi alias di skip, dan langsung menuju ke akhir pernyataan yaitu end; Sekian postingan dari saya, sampai membaca pada postingan berikutnya. Terima kasih sudah berkunjung. Semoga bermanfaat !    

PASCAL - Tipe Data

Image
PASCAL - Tipe Data Tipe data PASCAL ada 2 yaitu : Tipe data Primitif Tipe data Komposit Tipe data Primitif :  Contoh sintaks PASCAL nya : var a : integer ; b : byte ; c : shortint ; d : longint ; e : string ; f : boolean ; g : char ; h : real ; {dan lain lain} Tipe data Komposit : Tipe data komposit adalah tipe data yang dapat menampung lebih dari satu nilai dan bermacam-macam tipe data dibanding dengan tipe data primitif yang hanya bisa menyimpan satu nilai dan satu jenis tipe data. Ada 4 macam tipe data komposit pada pascal : Array --> semacam tabel yang mempunyai baris dan kolom Record --> tipe data yang menyimpan nilai dari inputan selama program berjalan Image --> tipe data berbasis mime gambar (jpg, png, gif, dll) Date & Time --> menyimpan / menampilkan tanggal & waktu ----------------------------------------------------------------------------------------------------- TYP...

Pengenalan PASCAL

Image
PASCAL Apa itu PASCAL ? PASCAL adalah bahasa pemrogramman prosedural, yang dibuat oleh Niklaus Wirth. PASCAL pertama kali dirilis pada tahun 1970. Nama PASCAL sendiri diambil dari seorang nama matematikawan Perancis, yaitu Blaise Pascal. Bahasa PASCAL sendiri adalah implementasi dari bahasa ALGOL 60. Untuk membuat dan menjalankan program PASCAL dibutuhkan Compiler PASCAL. Kalian bisa mendownload nya di website www.freepascal.org Sintaks Dasar : program program_saya ; uses crt ; var nama_var : integer ; begin clrscr ; nama_var := 1 ; writeln (nama_var) ; readln () ; end . Keterangan : program program_saya; --> adalah nama/judul dari program kalian uses crt; --> menggunakan library monitor CRT var nama_var : integer; --> mendeklarasikan sebuah variabel dengan tipe data integer (bilangan bulat).   begin --> untuk memulai blok kode program.   clrscr; --> untuk membersihkan layar output (console).   ...

Algoritma - Control Structure

Image
Algoritma - Control Structure Apa itu Control Structure ? Control Structure (Struktur Pengendali) adalah sebuah algoritma yang menganalisa inputan ( variabel ) dan menghasilkan output ke mana arah inputan bernilai TRUE or FALSE . Control Structure digunakan untuk menghasilkan output yang Dinamis . Control Structure terdiri dari 2, yaitu : Selection Structure (Struktur Pemilihan) Looping Structure (Struktur Perulangan) Selection Structure Digunakan untuk pengecekan kondisi dari sebuah variabel / pernyataan apakah bernilai benar (TRUE) atau salah (FALSE). Looping Structure  Digunakan untuk melakukan rutinitas / pengulangan  dari sebuah variabel / pernyataan, selama kondisi variabel / pernyataan bernilai benar (TRUE) atau salah (FALSE), atau sebaliknya. Sekian postingan dari saya. Selamat membaca di postingan berikutnya. Terima kasih sudah berkunjung. Semoga bermanfaat !

Pengenalan Algoritma Komputer

Image
0. Algoritma Komputer Apa itu Algoritma Komputer ? Algoritma ditemukan oleh seorang matematikawan asal Persia, yaitu Al-Khwarizmi pada abad ke-9. Algoritma berasal dari kata "Algoritmi", yang mengacu pada nama Al-Khwarizmi. Agoritma dalam istilah kata berarti susunan, urutan, atau struktur. Algoritma dalam komputer yang berarti susunan, urutan atau struktur bagaimana sebuah program komputer berjalan. Menurut Donald E. Knuth, Algoritma mempunyai beberapa kriteria, yaitu :  Input : Algoritma harus memiliki minimal 1 inputan Inputan dapat bernilai 0 atau 1 Definiteness (pasti): Algoritma memiliki instruksi - intruksi yang jelas dan tidak ambigu Finiteness (ada batasan): Algoritma harus memiliki titik berhenti Effectiveness : Algoritma sebisa mungkin disusun dengan efisien, , tidak banyak mengulang susunan yang sama. Output : Algoritma harus memiliki minimal 1 ouput. Algoritma dapat di implementasikan dengan 2 cara, yaitu dengan : Flow-Cha...

Popular posts from this blog

Algoritma - Control Structure

Pengenalan Java